Senin, 02 November 2009

2 November 2009

YONEX FRENCH SUPER SERIES 2009-bc#13- (new updated 2 November 2009)

Akhirnya.... Indonesia berhasil meraih 2 gelar. Gelar2 ini sepertinya cukup untuk mengobati beberapa kegagalan yang terjadi di beberapa turnamen superseries yang lalu. Indonesia yang membawa kekuatan penuh di tur eropa kali ini memenangkan 2 partai yang cukup bergengsi, yaitu Ganda Campuran dan Ganda Putra.
Pada nomor ganda campuran, pasangan Nova/Lilyana berhasil menumbangkan pasangan kuat dari China He/Yu di semifinal melalui pertarungan 3 game yang amat melelahkan namun berlangsung sangat menarik. Pada partai final mereka berhasil mengalahkan pasangan non-pelatnas, Hendra/Vita.
Pada nomor tunggal puteri, pemain China Wang Yihan berhasil meraih gelar dengan mengalahkan pemain china lainnya, Wang Lin. Ada beberapa hal yang patut ditiru para pemain muda Indonesia, dimana semangat tidak mau mengalah diperlihatkan oleh Wang Yihan. Pada partai final, walaupun Wang Yihan sempat terjatuh karena kaki terkilir, Wang Yihan tetap ngotot meneruskan pertandingan dan tetap dengan semangat tinggi (yang mengingatkan kita pada mantan pemain tunggal putera Ardy B Wiranata) akhirnya berhasil mengalahkan Wang Lin.
Pada nomor ganda puteri, pasangan muda China Ma/Wang berhasil menumbangkan pasangan China lainnya, Cheng/Zhao untuk mengoleksi gelar ganda puteri.
Pada nomor tunggal putera terjadi pertarungan antara 2 juara olimpiade, yaitu Lin Dan dan Taufik Hidayat. Taufik yang pada semifinal berhasil mengalahkan favorit publik, Peter Gade akhirnya harus mengakui kemenangan Lin Dan. Terlambat panas pada game 1, Taufik berusaha mengimbangi permainan cepat Lin Dan pada game 2. Jual Beli smash terjadi pada game ini, namun akhirnya Lin Dan berhasil menutup pertandingan ini dengan straight game.
Pada nomor ganda putera, pasangan terbaik Indonesia, Markis/Hendra berhasil mengalahkan seterunya dari Malaysia, Koo/Tan. Terlalu banyak mengangkat bola pada game 1, sehingga mengalami kesulitan mengembalikan smash tajam dari Tan, pada game 2 dan 3, pasangan Markis/Hendra mengubah taktik dengan mengajak pasangan Malaysia bermain net dan drive2 silang yang sukar diduga. Akhirnya Markis/Hendra berhasil mempertahankan gelar yang diraihnya tahun lalu itu.
Segera Miliki DVD-nya!!!

Semi Final
Disc #1:
MXD_SF: Nova WIDIANTO/Liliyana NATSIR vs He Hanbin/Yu Yang (25-27,21-14,21-17; 90m) very excellent match
Disc #2:
WS_SF: Wang Yihan vs Pi Hongyan (21-13,21-11; 45m)
MS_SF: Taufik HIDAYAT vs Peter Hoëg GADE (22-20,21-14; 50m) very excellent match
Disc #3:
WD_SF: Ma Jin/Wang Xiaoli vs Nitty Krishinda MAHESWARI/Greysia POLII (21-4,21-18; 51m)
MD_SF: Koo Kien Keat/Tan Boon Heong vs Mathias BOE/Carsten MOGENSEN (21-18,21-19; 45m) very excellent match

Final
Disc #1:
MXD_F: Nova WIDIANTO/Liliyana NATSIR vs Hendra Aprida GUNAWAN/Vita MARISSA (21-7,21-7; 40m)
WS_F: Wang Yihan vs Wang Lin (21-9,21-12; 45m) very excellent match
Disc #2:
WD_F: Ma Jin/Wang Xiaoli vs Cheng Shu/Zhao Yunlei (21-13,21-8; 50m)
MS_F: Lin Dan LIN vs Taufik HIDAYAT (21-6,21-15; 45m) very excellent match
Disc #3:
MD_F: Markis KIDO/Hendra SETIAWAN vs Koo Kien Keat/Tan Boon Heong (15-21,21-15,21-14; 60m) very excellent match
Bonus WOB: China Masters’09 & Japan Open Open 2009 Highlight

Paket Hemat French Open 2009 (belum termasuk ongkir tikijne):
1. Paket Final (3 dvd, 150 ribu)
2. Paket Semi Final (3 dvd, 150 ribu)

call/sms: 0813-88111-811
ym: video_bulutangkis

Tidak ada komentar: